Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Perjalanan Timnas Menuju Piala Dunia 2026

Rabu, 16 Oktober 2024 18:00 WIB

Iklan

Tim Nasional Sepak Bola Indonesia kalah 2-1 pada pertandingan melawan Cina, Selasa, 15 Oktober 2024.

Tim Nasional Sepak Bola Indonesia kalah 2-1 pada pertandingan melawan Cina, Selasa, 15 Oktober 2024. Hasil ini membuat Timnas menempati peringkat kelima dalam Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan merupakan kekalahan pertama tim asuhan Shin Tae-Yong (STY). 

Hasil laga Indonesia-Cina

Striker dari Cina, Behram Abduweli membuka keunggulan pada menit ke-21. Menjelang jeda turun minum, Zhang Yuning memperbesar keunggulan. Skor 2-0 bertahan hingga babak 1 berakhir. 

Pada babak kedua, beberapa pemain pengganti memberikan dampak. Gol tunggal dari Timnas terjadi saat Pratama Arhan melakukan lemparan jarak jauh yang menemukan Thom Haye di kotak penalti. 

Susunan baru untuk Timnas

STY menurunkan beberapa pemain yang sebelumnya tidak bermain untuk rotasi dan juga karena cedera. Kapten Asnawi Mangkualam dimainkan sebagai starter dengan Witan Sulaeman, Nathan Tjoe A On dan Shayne Pattynama. Keempatnya menggantikan Jordi Amat, Sandy Walsh, Thom Haye, dan Malik Risaldi. 

STY mengganti Witan, Mees dan Shayne untuk Marselino, Thom, dan Rizki Ridho pada mulai babak kedua setelah kebobolan dua gol. Saat waktu sudah mulai habis, dia kemudian mengganti Asnawi untuk Pratama Arhan yang kemudian membantu gol pertama untuk Timnas. 

Komentar STY mengenai kekalahan

STY mengatakan bahwa dia tidak menduga taktik yang digunakan oleh Timnas Cina. Dia menjelaskan bahwa Cina menggunakan bola-bola panjang dan sistem kick and rush sebagai alasan mengapa mereka bisa menang dalam laga ini. Namun, dia masih optimistis dengan performa Timnas kedepannya. “Meski kami kalah, ini bukan akhir, maka kami akan mempersiapkan diri dengan lebih baik, agar pada pertandingan berikutnya kami dapat memperlihatkan penampilan yang lebih baik,” yakin Shin.

Performa pada laga kualifikasi 

Berikut hasil pertandingan laga-laga kualifikasi Piala Dunia 2026 Ronde 3 sejauh ini. 

  • 6 September 2024

vs Saudi Arabia: 1-1

  • 10 September 2024

vs Australia: 0-0

  • 10 Oktober 2024

vs Bahrain: 2-2

Selanjutnya, Timnas akan Timnas Indonesia akan memainkan dua pertandingan kandang menjamu Jepang dan Arab Saudi pada November mendatang.

Tabel Kualifikasi Grup C 

Negara

Poin

Performa 5 Pertandingan Lalu

Jepang

10

W-W-W-D

Australia

5

L-D-L-D

Saudi Arabia

4

D-W-L

Bahrain

4

W-L-D

Indonesia

3

D-D-D-L

Cina

3

L-L-L-W

KRISNA PRADIPTA | SUMBER DIOLAH TEMPO