Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Persiapan Upacara Kemerdekaan di IKN

Kamis, 15 Agustus 2024 13:00 WIB

Iklan

upacara peringatan HUT 79 RI siap digelar di IKN

Pemerintah memastikan upacara peringatan HUT 79 RI siap digelar di IKN (Ibu Kota Nusantara). Berbagai persiapan dilakukan oleh pemerintah, termasuk menyediakan sejumlah fasilitas umum untuk keberlangsungan acara.

Fasilitas umum yang disediakan

  • Plaza seremoni sebagai area terbuka bagi masyarakat yang ingin merayakan HUT RI.
  • Sistem suara dan layar besar untuk menampilkan jalannya proses acara. 
  • Posko medis di sejumlah titik untuk pelayanan kesehatan jika membutuhkan.
  • Kereta otonom atau autonomous rail transit (ART) untuk mengangkut para tamu undangan. 

Persiapan pemerintah menjelang upacara

  • Mempercepat pembangunan infrastruktur jalan dan gedung untuk penginapan.
  • Bekerja sama dengan TNI dan Polri untuk pengamanan. 
  • Memastikan tiga RS beroperasi selama perayaan HUT DKI di IKN, yaitu 1 RS milik pemerintah dan 2 RS milik swasta. 
  • Menggelar latihan manuver pesawat TNI AU sebagai bagian dari atraksi saat upacara. 

Tamu undangan

Mantan presiden, presiden terpilih 2024-2029, pimpinan lembaga tinggi negara, menteri kabinet, tokoh masyarakat hingga pekerja di IKN. Pemerintah membatasi undangan karena keterbatasan akomodasi dan transportasi. 

“Untuk perayaan 17 Agustus di IKN sudah siap, bisa dikatakan sudah 94 persen. Jadi tanggal 17 Agustus sudah siap.” ujar Usman Kansong, Direktur Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informatika. 

Rangkaian Acara HUT Ke-79 RI

Berikut adalah beberapa acara utama yang akan diselenggarakan pada 17 Agustus nanti.

  • Kirab Bendera Pusaka dan Teks Proklamasi
  • Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia
  • Upacara Penurunan Bendera Negara Sang Merah Putih

KRISNA PRADIPTA | ANTARA