Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Serba-serbi Piala Dunia Qatar 2022, Messi Cetak Rekor dan Arab Saudi Pasang Jebakan

Kamis, 24 November 2022 13:32 WIB

Iklan

Piala Dunia Qatar 2022 mulai berjalan, Messi Cetak Rekor dan Arab Saudi Pasang Jebakan

Serba-serbi Piala Dunia Qatar 2022, Messi Cetak Rekor dan Arab Saudi Pasang Jebakan

Piala Dunia Qatar 2022 sudah berlangsung selama beberapa hari. Sejumlah laga menarik dan serba serbi perhelatan ini menjadi sorotan.

Injury Time Panjang

Jumlah injury time atau tambahan waktu yang  diberikan menjadi sorotan karena dinilai lebih lama. Ketua Komite Wasit FIFA Pierluigi Collina menjelaskan, waktu yang diberikan dalam injury time disesuaikan dengan jumlah waktu terbuang dalam masa normal.

“Kami menghitung waktu untuk kompensasi secara lebih akurat. Hal ini sukses di Rusia dan kami mengharapkan hal yang sama di Qatar,” ujar Pierluigi Collina.

Pesta Gol Tim Inggris

Timnas Inggris berpesta gol 6-2 saat bertanding melawan Iran di Stadion Internasional Khalifa pada Senin, 21 November 2022. Dua dari enam gol tersebut dicetak oleh Bukayo Saka yang otomatis menjadi bintang kemenangan Inggris.

Jebakan Offside Arab Saudi

Timnas Argentina harus menelan pil pahit kalah 1-2 dari Arab Saudi, Selasa, 22 November 2022. Tercatat tim asuhan Lionel Scaloni terjerat 15 kali jebakan offside tim Arab yang pertahanannya disiplin sepanjang laga.

Teknologi Offside Semiotomatis

FIFA menggunakan teknologi semi-automated offside di Piala Dunia 2022 Qatar untuk membuat keputusan offside lebih cepat dan akurat. Teknologi ini menggunakan 12 kamera pelacak khusus yang dipasang di bawah atap stadion. Kamera-kamera tersebut melacak pergerakan bola dan hingga 29 titik bagian tubuh pemain yang berbeda. 

Messi Lampaui Rekor Maradona

Meski hanya berhasil mencetak satu gol dalam laga kontra Arab Saudi, Messi berhasil membuat rekor baru. Menurut data Opta, Messi adalah pemain pertama yang mencetak gol di 4 Piala Dunia berbeda untuk Argentina, yakni tahun 2006, 2014, 2018 dan 2022. Rekor ini melampaui Maradona dan Gabriel Batistuta yang mencetak gol di 3 Piala Dunia berbeda.

INGE KLARA | SUMBER DIOLAH TEMPO